Popular Post

Posted by : Unknown Senin, 24 Oktober 2011




Angry Birds adalah video game yang mulanya pada aplikasi iPad / iPhone, namun kini telah dirilis di berbagai media. Game ini cukup membuat ketagihan pemakainya sehingga telah diunduh lebih dari 100 juta pengguna[1]. Bahkan pejabat Inggris pun tertarik dengan permainan ini.[2] Dalam Angry Birds, pemain mengendalikan sekawanan burung warna-warni yang berusaha untuk mengambil telur yang dicuri oleh sekelompok babi hijau jahat. Pada setiap tingkat, babi-babi yang dilindungi oleh struktur yang terbuat dari berbagai bahan seperti es, kayu, dan batu. Tujuan dari permainan ini adalah untuk menghilangkan semua babi di tiap tingkat permainan. Menggunakan katapel, pemain meluncurkan burung dengan maksud untuk memukul babi secara langsung atau merusak struktur yang melindunginya, runtuhnya strutkur dapat membunuh babi. Dalam berbagai tahap permainan, benda tambahan seperti bahan peledak dan krat batu ditemukan di beberapa tingkat, dan dapat digunakan bersama dengan burung-burung untuk menghancurkan babi yang sulit dijangkau.

Leave a Reply

komentar ya...

Subscribe to Posts | Subscribe to Comments

Mohon bantu kami dengan MENG-KLIK IKLAN di dalam blog ini. terima kasih.

- Copyright © Blog ibnu seru - Date A Live - Powered by Blogger - Designed by Johanes Djogan -